PROKER

PELATIHAN DESAIN

| 24 June 2023 | 0 komentar

Desain poster merupakan proses perancangan suatu poster atau plakat yang memuat komposisi gambar dan huruf untuk mempromosikan suatu acara yang dikemas secara menarik dan mudah dipahami sehingga lebih menarik banyak audiens. Poster dalam suatu acara sering kali menjadi alat yang efektif untuk menyampaikan pesan, mempromosikan produk atau acara, dan menciptakan identitas suatu acara yang kuat. Peran poster dalam suatu acara merupakan salah satu komponen yang penting karena dapat meningkatkan visibilitas dari acara yang akan diselenggarakan.

Desain grafis saat ini menjadi industri yang menarik untuk ditekuni karena desain grafis mampu mengatasi masalah sosial dalam mempengaruhi dan membawa perubahan sosial yang signifikan di masyarakat. Desainer grafis memiliki kekuatan untuk menginspirasi, mengkomunikasikan pesan, dan menciptakan pengalaman visual yang memukau. Namun salah satu tantangan desain grafis adalah ketatnya persaingan di pasar desain. Maka dari itu diperlukan upaya dan latihan agar desainer memiliki keahlian dan kemampuan yang unik untuk membedakan diri mereka dan yang lainnya.

Dalam upaya menghadapi tantangan tersebut Badan Eksekutif Mahasiswa Kemakom (BEM Kemakom) berupaya menyelenggarakan pelatihan desain poster yang merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan kemampuan dan minat dalam dunia desain. Kegiatan ini juga berfungsi untuk meningkatkan minat dan bakat mahasiswa Kemakom dan umum dalam bidang desain utamanya dalam mendesain poster.

Pelatihan Desain ini merupakan salah satu program kerja Divisi Pendidikan dan Pelatihan berkolaborasi dengan Divisi Komunikasi Teknologi dan Informasi BEM Kemakom FPMIPA UPI. Pelatihan Desain tahun ini menyelenggarakan workshop pembuatan desain poster dengan tema “ Exploring the art of poster making : effective desain and communication “. Dengan mengundang pemateri yang mahir dalam bidangnya yaitu kang Raden Fikri Hendaputra. Kegiatan ini diadakan pada 24 Juni 2023.

Tujuan diadakannya acara ini adalah agar memiliki pemahaman dasar dalam bidang desain utamanya dalam mendesain poster yang tidak hanya menarik tapi efektif dalam segi desain dan komunikasi. Acara ini juga bertujuan agar peserta berani memulai untuk membuat dan memiliki karyanya sendiri.

Kegiatan ini berbentuk pelatihan yang akan diselenggarakan melalui platform daring zoom video conference dan ditayangkan juga secara langsung melalui official Youtube BEM Kemakom dengan menghadirkan pemateri yang berkompeten dalam bidang desain. Acara dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Quran yang dilanjut dengan sambutan dari Ketua Pelaksana., ketua BEM Kemakom periode 2023-2024, dan Dosen. Dilanjut dengan pembacaan CV dan pemaparan materi oleh pemateri yang akan berlanjut hingga sesi pembuatan poster setelah itu review poster peserta oleh pemateri. Acara akan ditutup dengan pembacaan do’a dan sesi dokumentasi.

Secara keseluruhan acara Pelatihan Desain berlangsung dengan cukup baik meskipun mengalami beberapa kendala teknis tetapi dapat memberikan manfaat yang bermanfaat bagi peserta dan penyelenggara acara. Diharapkan dengan adanya kegiatan ini dapat memberikan pengetahuan kepada para peserta serta dapat membangkitkan motivasi peserta untuk membuat karya mereka sendiri sendiri.

0 Komentar

Belum ada komentar.

Tinggalkan Komentar

Komentar akan ditinjau terlebih dahulu sebelum dipublikasikan.

Kembali